Kebijakan Privasi

Kebijakan privasi menjelaskan kebijakan kami atas segala data pribadi yang Pengguna berikan kepada website navyconcert.com melalui pendaftaran akun untuk melakukan transaksi pembelian tiket pada website.
Harap memperhatikan ketentuan di bawah ini secara seksama untuk memahami pandangan dan kebiasaan pengelola website navyconcert.com dalam memperlakukan data informasi tersebut.
Dengan mengakses dan menggunakan website navyconcert.com, Pengguna dianggap telah membaca, memahami dan memberikan persetujuannya terhadap pengumpulan dan penggunaan data pribadi Pengguna sebagaimana diuraikan dibawah ini.

DATA DAN INFORMASI PRIBADI YANG DIKUMPULKAN

Apabila Anda menggunakan website navyconcert.com sebagai anggota navyconcert.com, Anda harus memberikan kepada kami data pribadi tertentu, termasuk Alamat Email, Nomor Identitas, Nama Lengkap, Nomor Ponsel, Kota yang secara pribadi dimiliki oleh pengguna.
Alamat Email digunakan oleh sistem untuk melakukan verifikasi bahwa pengguna mempunyai email yang valid, selanjutnya oleh pengguna digunakan untuk masuk ke dalam dashboard pembelian tiket.
Alamat Email digunakan untuk pengiriman notifikasi transaksi dan pengiriman tiket.
Dengan menggunakan website navyconcert.com, pengguna dianggap menyetujui bahwa penyimpanan data pribadi pengguna oleh navyconcert.com akan mengikuti kebijakan penyimpanan data.

KEAMANAN DAN KERAHASIAAN DATA DAN INFORMASI PENGGUNA

Data dan informasi yang ada pada website navyconcert.com digunakan untuk kepentingan pengelolaan data dan informasi terkait pembelian tiket secara online.

PEMBARUAN KEBIJAKAN PRIVASI

Kebijakan ini mungkin diubah dan atau diperbarui dari waktu ke waktu tanpa pemberitahuan sebelumnya.
Kami menyarankan agar Anda membaca dengan seksama dan memeriksa halaman kebijakan privasi ini secara berkala untuk mengetahui perubahan apa pun.
Dengan mengakses dan menggunakan website navyconcert.com, pengguna dianggap telah membaca, memahami, dan memberikan persetujuan terhadap perubahan kebijakan, pengumpulan dan penggunaan data pribadi pengguna sebagaimana diuraikan.

Update : 21 November 2024